-->
logo blog

Tuesday, May 17, 2016

Kabar Duka Cita Amor Ring Acintya, Ida Pedanda Gede Made Gunung Pencerah Umat Hindu

Amor Ring Acintya (Ida pedanda Gede Made Gunung)
Hindu Bersuara, Denpasar - Kabar duka, telah berpulangnya pendeta Hindu, pencerah umat Ida Pedanda Gede Made Gunung beredar luas di media sosial Facebook.

Ida Pedanda Gede Made Gunung (63) wafat akibat menderita stroke non hemmorhagik luas, ADHF profil B, ACKD, AF RVR, gagal nafas.

Ida Nak Lingsir menghembuskan nafas terakhir, Rabu (18/5/2016) pukul 04.45 Wita.
(Siapa Sesungguhnya Ida Pendanda Gunung Hingga Sosoknya Disegani Umat?)

Ucapan belasungkawa tampak diposting oleh Bimas Hindu Yogyakarta di akun Facebooknya.
“Bimas hindu yogyakarta turut berduka cita atas berpulangnya Ida pedanda gede made gunung, salah satu tokoh besar umat hindu. Semoga amoring acintya.....”

Ucapan belasungkawa juga datang dari Anggota DPD RI, Gede Pasek Suardika.
Dalam akun Facebooknya, Pasek Suardika menuliskan, “Amor Ring Acintya. Telah berpulang ke alam Brahmanloka, IDA PEDANDA GEDE MADE GUNUNG Agamawan, pencerahan umat sekaligus aktivis penjaga kesucian alam Bali akibat sakit stroke pada pukul 04.45”

Ia menambahkan, meski Ida Nak Lingsir telah pergi, namun semangatnya tetap harus diwarisi.
“Mari kita warisi spirit perjuangan dan rela ngayah Beliau untuk kemajuan umat Hindu dan pesan Beliau untuk tetap teguh dalam perjuangan melawan para perusak alam, termasuk para pelaku rencana Reklamasi Teluk Benoa,” tulisnya.

Beliau telah kembali tetapi semangat dan pesan perjuangan Beliau tetap hidup dan menjadi kekuatan di dalam diri kita masing-masing.

OM swargantu, murchantu, sunyantu, moksantu. Om Ksama sampurna ya namah Swaha.


Sumber : Tribun Bali


EmoticonEmoticon